Selasa, 18 Juli 2017

Ini Yang Akan Dilakukan Mahasiswa Universitas Airlangga Di TMMD Ke-99 Desa Sekidang




Makodim 0812 Lamongan-, Pelaksanaan TMMD ke 99 Ta 2017 di Desa Sekidang, Kecamatan Sambeng, Kabupaten Lamongan, sejumlah mahasiswa dari Universitas Airlangga (Uner) sudah terlihat di lokasi TMMD Desa Sekidang yang bertempat di rumah warga.

Direncanakan selama pelaksanaan TMMD ke-99 akan bergabung dengan tim dari Kodim 0812 Lamongan untuk melakukan berbagai kegiatan di Desa Sekidang Kec Sambeng, Kab Lamongan saat di wawancarai oleh Lettda Chb Permadi Danton Satgas TMMD.

Irvaldi tidak sendiri, ia bersama rekan-rekanya dari Fakultas Airlangga Yang sedang melaksanakan KKN akan memberikan penyuluhan terkait berbagai hal seperti yang sudah diaplikasikan kepada masyarakat.

Penyuluhan dan pendampingan sesuai bidang keilmuan seperrti Pelaksanaan Donor darah, Pengetahuan dan wawasan kepada anak anak Sekolah SD, Pendataan Masyarakat, merupakan bentuk sumbangsih mahasiswa kepada masyarakat melalui ilmu terapan yang sudah didapatkan di bangku kuliah.(Pendim 0812)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar